Lowongan Kerja CPNS BPK

Posted by Unknown Update Sunday, August 24, 2014
Lowongan Kerja CPNS BPK
Lowongan Kerja CPNS BPK Tahun 2014 | BPK adalah Badan Pemeriksa Keuangan merupakan lembaga tinggi negara dalam sistem ketatanegaraan Indonesia yang memiliki wewenang memeriksa pengelolaan dan tanggung jawab keuangan negara. Menurut UUD 1945, BPK merupakan lembaga yang bebas dan mandiri. Anggota BPK dipilih oleh Dewan Perwakilan Rakyat dengan memperhatikan pertimbangan Dewan Perwakilan Daerah, dan diresmikan oleh Presiden.

Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia membuka kesempatan kepada Warga Negara Indonesia, Pria dan Wanita, berpendidikan Sarjana (S-1) untuk diangkat sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Golongan III untuk ditempatkan pada Kantor Perwakilan BPK RI di seluruh Indonesia dengan ketentuan sebagai berikut :

Formasi Jabatan dan Kualifikasi Pendidikan sarjana (S1) :


Persyaratan Umum :
  • Minimal IPK 3.00 untuk Perguruan Tinggi Akreditasi A dan Minimal IPK 3.25 untuk Perguruan Tinggi Akreditasi B
  • Usia 18 - 25 tahun pada 1 Januari 2015
  • Mempunyai sertifikat TOEFL dengan nilai 450 (diutamakan) dan Sertifikat TOEFL telah diperoleh sejak 1 September 2013 dan setelahnya.
  • Tidak berkedudukan sebagai Calon/Pegawai Negeri Sipil, Calon/Anggota TNI, Calon/Anggota Kepolisian pada saat diangkat sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil.
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau dengan tidak hormat sebagai PNS/Anggota TNI/Anggota Kepolisian Negara, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta
Jika anda berminat, silakan melakukan pendaftaran secara online melalui website/situs portal CPNS Nasional dengan alamat : http://panselnas.menpan.go.id, paling lambat tanggal 3 September 2014.

Silakan lihat info lengkap : Lowongan CPNS BPK 2014

Baca juga :

Keputusan Panitia CPNS BPK 2014 bersifat mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.